Rohil

Halaman

Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir Lakukan Pembersihan Lingkungan di Kecamatan Sinaboi

Senin, 21 April 2025, April 21, 2025 WIB Last Updated 2025-04-21T09:43:19Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

Sinaboi(rajaonlinenews.com) – Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menggelar aksi bersih-bersih sampah di lingkungan rumah tangga dan fasilitas umum di Kecamatan Sinaboi, Senin (21/4/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala DLH Rokan Hilir, Suwandi S.Sos, yang turun ke lapangan bersama tim petugas.


Suwandi menyampaikan bahwa ada tiga lokasi utama yang menjadi target pembersihan, yaitu Kelurahan Sinaboi Kota, Kepenghuluan Sinaboi, dan Sungai Bakau. Sebanyak 120 petugas dikerahkan dalam aksi ini, terdiri dari satuan tugas pemotong rumput serta dua unit armada pengangkutan.


"Kegiatan ini merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam melindungi masyarakat dari bahaya malaria yang bisa berdampak serius pada kesehatan," ujar Suwandi.


Selain membersihkan sampah yang menumpuk, pemerintah juga mengimbau masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan dengan cara membuang sampah pada tempatnya serta menguras genangan air, guna mencegah perkembangbiakan nyamuk.


"Kami mengajak masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, baik melalui aksi bersih-bersih di sekitar rumah maupun gotong royong bersama," tambahnya.


Langkah ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan, sehingga wilayah Kecamatan Sinaboi tetap sehat dan bebas dari ancaman penyakit.(w) 


Komentar

Tampilkan

Iklan Dprd