Rohil

Halaman

Warga Bangko Pusako Pasang Spanduk “Selamat Datang di Kampung Narkoba” Jeritan Kekecewaan terhadap Maraknya Peredaran Narkoba

Minggu, 20 April 2025, April 20, 2025 WIB Last Updated 2025-04-20T07:51:01Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini

BangkoPusako(rajaonlinenews.com)- Beredar vidio di media sosial Facebook, Suasana di Dusun Balam Timur, Kepenghuluan Bangko Bakti, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir, memanas. Puluhan warga turun ke jalan, membawa spanduk  bertuliskan "Selamat Datang di Kampung Narkoba" pada Sabtu (19/4/2025). Spanduk itu bukan sekadar kain dengan tulisan, tetapi simbol protes atas maraknya peredaran narkoba yang telah meresahkan mereka.


Tidak bisa lagi tinggal diam, warga berteriak melalui aksi damai ini, berharap pihak berwenang segera mengambil tindakan tegas. "Setiap hari ada saja pencurian di sekitar rumah kami. Peredaran narkoba semakin menggila, dan dampaknya sudah tidak bisa ditoleransi lagi,"ungkap seorang tokoh pemuda setempat. 


Mereka tidak hanya cemas akan keselamatan lingkungan mereka, tetapi juga tentang generasi muda yang berisiko terjerumus dalam jerat barang haram tersebut. Masyarakat mengaku telah beberapa kali melaporkan permasalahan ini kepada aparat, tetapi hingga kini belum ada tindakan nyata yang benar-benar mampu memberantas masalah ini dari akarnya.


"Kami hanya ingin narkoba diberantas. Tidak peduli siapa pun bandarannya, mereka harus ditangkap! Jangan sampai masyarakat yang menjadi korban terus-menerus,"tegas salah seorang perwakilan warga yang turut serta dalam aksi ini. Ia pun menegaskan bahwa masyarakat mendukung penuh langkah kepolisian dalam memberantas narkoba.


Aksi pemasangan spanduk ini adalah bentuk kepedulian, sekaligus jeritan hati warga yang ingin kembali merasakan keamanan dan ketenangan di lingkungan mereka. Kini, semua mata tertuju pada langkah pihak berwenang—apakah mereka akan mendengar suara rakyat dan segera bertindak? (Red) 





 

Komentar

Tampilkan

Iklan Dprd